Contoh Kartu Peserta Ujian CPNS 2014 |
Untuk diperhatikan oleh pelamar yang dinyatakan lulus hasil seleksi berkas / administrasi pada saat mengambil Kartu Peserta Ujian diharuskan membawa bukti identitas diri berupa Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan turut membawa Kartu Registrasi / bukti pendaftaran online. Harus diingat oleh pelamar bahwa pengambilan Kartu Peserta Ujian tidak bisa diwakili.
Pada saat pengambilan Kartu Peserta Ujian dijelaskan oleh Panitia Seleksi Daerah Penerimnaan Seleksi CPNS Kabupaten Bone Bolango Tahun 2014 Jeffri Yodistro Suklan Kamis (20/11) kemarin bahwa tata cara pengambilan kartu dapat dijelaskan sebagai berikut :
- Kartu Peserta Ujian dapat di ambil di Bidang Pembinaan dan Pengembangan Aparatur Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah Kabupaten Bone Bolango;
- Menunjukan KTP Asli (bukan foto copy) dan bukti Kartu Registrasi / bukti pendaftaran online (bukan fotocopy);
- Bagi Pelamar yang tidak mengambil Kartu Peserta Ujian sebagaimana jadwal ditentukan, dianggap mengundurkan diri dan secara otomatis dinyatakan gugur;
- Menandatangani bukti tanda penerimaan.
Ranti Doda pada saat penempelan pas poto |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar